TAHU POP
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
12 buah tahu putih kotak kecil, dipotong 4 bagian
minyak untuk menggoreng
Bahan Perendam, Aduk Rata:
5 siung bawang putih, haluskan
1 sendok teh garam
150 ml air
Bahan Pelapis:
400 gram tepung terigu protein sedang
50 gram maizena
1 sendok teh baking powder
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
Bahan Pencelup, Aduk Rata:
125 gram tepung terigu protein sedang
25 gram maizena
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
200 ml air es
Bahan Taburan, Aduk Rata:
50 gram bubuk kentang rasa balado
1 sendok teh cabai bubuk
1/4 sendok teh merica bubuk
Cara membuat:
- Rendam tahun dalam bahan perendam. Angkat. Tiriskan.
- Pelapis, aduk rata tepung terigu, maizena, baking powder, garam, dan merica bubuk.
- Lumuri tahu dengan bahan pelapis.
- Celup ke dalam bahan pencelup satu per satu. Gulingkan lagi di bahan pelapis sambil dicubit-cubit perlahan.
- Goreng dengan minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
- Tabur dengan bahan taburan.
Untuk 12 porsi
No comments:
Post a Comment