MI KUAH ALA HAINAN
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
Bahan (aduk Rata):
200 gram mi kuning lebar, rebus
1 sendok makan minyak bawang
Bahan Ayam:
2 buah paha ayam fillet
Bumbu Perendam, Aduk Rata:
3 siung bawang putih, memarkan
2 cm jahe, iris tipis
1 batang daun bawang, potong-potong
2 sendok makan kecap asin
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
2 sendok teh minyak wijen
50 ml air
Bahan Kuah:
3 siung bawang putih, dimemarkan
2 cm jahe, dimemarkan
1.000 ml kaldu ayam
1 1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
1 batang daun bawang, diiris halus
1 sendok teh minyak wijen
1 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan Pelengkap:
200 gram pakcoy, belah 2, seduh
1 batang daun bawang, diiris halus
1 sendok makan wijen sangrai
Cara membuat:
- Ayam, rendam ayam dalam bumbu perendam. Kukus 45 menit sampai matang. Potong-potong.
- Kuah, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Masukkan kaldu ayam, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang dan minyak wijen. Aduk rata.
- Sajikan mi bersama irisan ayam, kuah, dan pelengkapnya.
Untuk 4 porsi
No comments:
Post a Comment