KWETIAU GORENG UDANG BAKSO
Kwetiau bahan olahan dari tepung beras ini memang bisa menggantikan nasi sebagai menu makan pagi, siang atau makan malam. Kwetiau goreng dengan campuran udang dan bakso pasti menjadi sajian yang istimewa.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
500 gram kwetiau basah
3 siung bawang putih, dicincang halus
2 butir bawang merah, dicincang halus
2 buah cabai merah keriting, dicincang
1 sendok teh terasi goreng, dihaluskan
1 butir telur, dikocok lepas
50 gram udang, dikupas, dikerat punggungnya
5 butir bakso, diris tipis
5 tangkai caisim, dipotong-potong
50 gram taoge
2 sendok teh kecap manis
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
2 batang daun bawang, diiris tipis
3 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat:
- Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah, cabai keriting, dan terasi sampai harum. Sisihkan di pinggir wajan. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir.
- Tambahkan udang dan bakso. Tumis sampai berubah warna. Masukkan caisim dan taoge. Tumis sampai setengah layu.
- Masukkan kwetiau. Aduk rata. Tambahkan kecap manis, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
- Tambahkan daun bawang. Aduk rata. Angkat dan sajikan.
Untuk 3 porsi
No comments:
Post a Comment