SPICY SEAFOOD UDON
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
300 gram udon basah, seduh, tiriskan
1 sendok teh kecap ikan
1 sendok makan kecap manis
2 sendok teh kecap jepang
1 sendok makan saus sambal
3 siung bawang putih, cincang halus
5 buah bakso ikan, potong 2 bagian
3 buah crab stick, potong 11/2 cm
2 buah cumi sedang, bersihkan, potong 11/2 cm
150 gram udang jerbung, kupas, sisakan ekornya, kerat punggung
1/2 buah paprika hijau, iris tipis
1 buah wortel, potong korek api tipis
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh minyak wijen
3 batang daun bawang kecil, potong 1 cm
1 sendok teh wijen sangrai untuk taburan
100 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat:
- Campur udon, kecap ikan, kecap manis, kecap jepang, dan saus sambal. Sisihkan.
- Panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan bakso ikan, crab stick, cumi, dan udang. Aduk sampai berubah warna.
- Masukkan paprika dan wortel. Aduk sampai setengah layu. Tambahkan garam dan merica bubuk. Aduk rata.
- Tuang air masak sampai matang dan meresap.
- Menjelang diangkat tambahkan minyak wijen. Aduk rata.
- Sajikan udon bersama taburan daun bawang dan wijen.
Untuk 2 porsi
No comments:
Post a Comment